Asma merupakan peyakit yang menggangu pernapasan sehinga setiap orang yang terkena asma akan sulit untuk bernapas, Bagi orag yang memiliki penyakit asma sebaiknya kamu harus menghindari hal hal berikut ini agar asma kamu tidak kambuh sebab hal hal berikut ini bisa memicu kambuhnya penyakit asma.
Nah kamu ingin tahu apa aja yang bisa memicu asma kambuh simak 5 hal pemicu asma berikut ini.
1. Debu
Selain menyebabkan alergi, debu ternyata juga memicu asma. Jadi gunakan lap yang basah ketika membersihkan perabotan rumah agar debu tidak beterbangan dan membuat asma Anda kambuh.
2. Serangga
Serangga kotor seperti kutu, kecoak, dan lainnya juga bisa memicu asma. Maka dari itu Anda sebaiknya rajin membersihkan rumah setiap hari agar tak ada serangga kotor yang menetap di sana.
3. Asap
Selain rokok, rupanya asma pun bisa dipicu dari asap dari api dan kendaraan. Seluruh jenis asap tersebut harus dihindari untuk mengurangi risiko pemicu asma.
4. Suhu
Perubahan suhu dari panas ke dingin maupun sebaliknya adalah salah satu pemicu asma yang harus diwaspadai. Jadi jaga kondisi tubuh agar tidak merasa terlalu panas maupun dingin untuk menghindari serangan asma.
5. Bulu binatang peliharaan
Sebaiknya Anda tidak memelihara binatang yang berbulu. Pasalnya bulu binatang peliharaan ternyata juga mampu memicu serangan asma.Nah itulah beberapa hal yang bisa memicu asma.